Perbedaan Lovebird Fischeri ( FC ) , Personata ( Perso ) dan Sable

LOVEBIRDMANIA - Selamat pagi bagi para pembaca sekalian, pada kali ini kita akan membagikan artikel tentang Perbedaan Lovebird Fischeri ( FC ) , Personata ( Perso ) dan Sable, karena banyak yang bertanya apa bedanya lovebird fc dan perso ?, nah, bagi yang ingin tahu sekali bisa lanjutkan paparanya dibawah ini



Perbedaan Lovebird Fischeri ( FC ) , Personata ( Perso ) dan Sable


Perbedaan Lovebird Fischeri ( FC ) , Personata ( Perso ) dan Sable - Bagi sobat yang berencana untuk ternak lovebird harus mempersiapkan matang-matang tentang pengetahuan mengenai budidaya burung mempesona ini, agar tidak kecewa atau menyasal dikemudian hari hanya dikarenakan terburu-buru ingin beternak tanpa punya dasar

Persiapan yang paling penting dan wajib diketahui tidaklah menghafal istilah latin atau bahasa biologinya, karena itu sangat susah dihafalkan dan tidak begitu penting menurutku, kecuali sobat sedang menempuh pendidikan tentang ilmu biologi, dan bagi peternak kecil kecilan seperti kita cukup mengenal istilah lazim yang biasa digunakan oleh penangkar burung di lapangan, supaya mempermudah dalam proses jual beli nantinya

Seperti yang biasa disebut oleh penangkar yang berpengalaman yaitu kata lovebird Biru FC , atau kobal perso dan violet sable , banyak pemain baru burung paruh bengkok ini kebingungan dengan kata atau istilah tersebut, tapi bagi peternak yang gaul dan banyak membaca pasti sudah mengetahui perbedaan dari jenis tersebut


Maka, pada kesempatan kali ini kita akan sedikit berbagi mengenai apa Perbedaan antara burung Lovebird Fischeri ( FC ) , Personata ( Perso ) dan Sable ?

Perbedaan Lovebird Fischeri ( FC ) , Personata ( Perso ) dan Sable


Perbedaannya sebenarnya sangat jelas sekali bila diperhatikan dari jarak dekat, dan perbedaannya bukanlah dari paruhnya, juga bukan dari warna sayapnya, perbedaannya adalah dari PERPADUAN WARNA KEPALANYA

1. Untuk love bird FC atau singkatan dari fischeri ( fisceri ) memiliki ciri pada kepala bagian atas tampak 2 warna yang berbeda, kalau untuk paruh merah perpaduan warnanya merah / oranye dengan warna hitam, atau sering disebut dengan istilah muka merah, sedang untuk paruh putih perpaduannya adalah putih dan hitam, atau tampak seperti muka putih dan untuk jenis parblue perpaduannya antara kuning dengan hitam , jadi seperti ada jambulnya pada bagian kepalanya

2. Untuk lovbid Perso atau kepanjangan dari personata , warna bagian kepalanya polos warna hitam , entah itu paruh putih atau paruh merah pada bagian kepala sampai leher berwarna hitam seperti orang pakai helm, cara mudahnya warna kepalanya hitam semua tanpa tercampur warna lainnya

3. Dan untuk lovebird sable adalah lovebird yang bagian kepala putih bersih , tidak ada sedikutpun tercuat warna lain, ada yang menyebutnya juga lovebird kepala elang , karena warna kepalanya sampai leher berwarna putih bersih

Baca Juga:  Harga dan Ciri Lovebird Biru Mangsi Terbaru
Nah, itulah Perbedaan Lovebird Fischeri  ( FC ) , Personata ( Perso ) dan Sable yang dapat kita jelaskan kusus untuk sobat yang belum mengenal istilah yang sering diucapkan atau ditulis oleh beberapa penangkar lama, semoga ada manfaatnya

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel